Saturday, December 18, 2010
Pesan dan Motto Guru SMAN 1 Pangkalanbun di Album Kenangan 2008
Lumayan cukup terharu aku membaca selembar demi selembar album kenangan SMA-ku. Tertawa lucu karena lihat foto atau kata-kata gokil, sedih karena melihat foto teman-temanku dulu yang sekarang tidak bersama lagi, atau kesel karena terkenang masa lalu yang beberapa hal merasa belum aku lakukan waktu SMA, dan lain sebagainya... Duh nostalgia banget nih aku.
Setahun yang lalu aku juga melakukan hal sama, yaitu membuka kembali album kenangan ketiga dua tahun yang lalu itu. (baca disini: Album Kenangan Siswa Kelas XII SMAN 1 Pangkalan Bun) Namun sekarang berbeda... Saat kubaca, dan kulihat foto-foto mereka aku terbayang-bayang sikap dan pola tingkah mereka.. juga termasuk guru-guruku... ketika membaca pesan/motto mreka terbayang mereka sedang mengatakan kata-kata itu kepadaku dengan nada khas mereka.. Sebagai contoh bu Sukatmiah dengan pesannya "Kesuksesan berasal dari kemauan yang kuat". Membuatku merinding setengah mati, waw sungguh luar biasa kata-kata tersebut. Dan kuhayati sekali bahwa ternyata memang benar, beberapa kesuksesan yang telah kugapai sekarang karena dulu aku memiliki kemauan kuat. Semoga hingga esok aku kan senantiasa seperti itu menuju kesuksesan. Amin.
Pesan yang paling membuatku merinding adalah dari bu deni, "Masa muda masa menanam, masa tua saat menuai, karena itu gunakan waktu dengan bijak". Waw sungguh bermakna sekali. menggetarkan jiwa-jiwa mudaku sekarang yang membuatku langsung mengevaluasi diri. Terima kasih semua. Guru-guruku yang memiliki bagian dalam membuatku seperti.
Berikut lengkapnya PESAN/MOTTO guru-guru SMA N 1 Pangkalan bun:
1. "Selalu mawas diri akan mempercepat kesuksesan", -Sri Hartati-
2. "Masihkah disiplin perlu ditegakkan," -Sugeri-
3. "Orang lain bisa, akupun harus bisa," -Eyudia Somu-
4. "Ono dino, ono sego. Ada hari, ada nasi" -Hari Sularso-
5. "Belajar, berjuang dan bergembira" -Siti Farida Oktaria-
6. "Keberhasilan itu milik orang yang tekun" -Sujoko-
7. "Kalau orang lain bisa, kenapa kita tidak" -Sunarmi-
8. "Hidup adalah berjuang" -Akhmad Fauzan-
9. "jangan mundur sebelum maju. Tiada hari tanpa berkarya. Syukurilah hidup ini dengan sukacita" -Yohanes Tonapa-
10. "Jangan suka membuang-buang waktu. pergunakan sebaik-baiknya agar tidak menyesal di kemudian hari" -Darlis Lintang-
11. "Tak ada amal saleh tanpa iman yang benar" -Ridwan"
12. "Raihlah selagi sempat. Gapailah selagi dapat. Lewat jalan yang bener ya.." -Muawanah-
13. "Berjuanglah utk seolah hidup seribu tahun lagi. Beribadahlah seolah-olah kita esok mati." -Desi Litasari-
14. "Sebaik-baik manusia adalah yang bermanfaat bagi manusia lain" -Listyo Nurhidayati-
15. "Ora et Labora, never give up" -David Pakili-
16. "Waja sampai kaputing" -Inayati Paulina-
17. "Kesuksesan berasal dari kemauan yang kuat" -Sukatmi'ah-
18. "Berbuat lebih baik daripada berkata-kata" -Monang sipangkar-
19. "Kegagalan adalah keberhasilan yang tertunda" -Titis Sujati-
20. "Try to be a good person" -Fadiah Hayati-
21. "Orang yang cerdas adalah orang yang paling banyak mengingat kehidupan sesudah mati" -Siti Jumiati-
22. "Masa muda masa menanam. Masa tua saat menuai. karena itu gunakan waktu dengan bijak" -Deni Susanti-
23. "Ose la difference! (Berani beda). Ose le Francais! (Belajar bhs perancis)" -Rikam-
24. "Disiplin adalah awal kesuksesan" -Indah Tri Hidayati-
25. "Hidup hanya semntara manfaatkan harimu untuk hal-hal yang baik. Jangan menyerah hidup adalah perbuatan" -Nurtun-
26. "The future belongs to those who believe the beauty of their dream" -Laila Arfiana-
27. "Prestasi besar dilahirkan dari pengorbanan yang besar" -Parida Nopita Sari-
28. "Berpikir sebelum berbuat" -Andri mangestiwi-
29. "Kejujuran adalah kunci kesuksesan" -Heri Mursito-
30. "Dengarkan suara hatimu sebelum kamu bertindak" -M Toriq Nailur Rahman-
31. "Kecerdasan adalah kombinasi dari karakter dan strategi" -Nurul Qomariah-
32. "Belajar dan berkarya selamanya" -M Alwan-
Maaf untuk guru lain yang belum disebut tidak ditampilkan karena memang pesan/motto tidak dicantumkan di buku album kenangan. Guru yang lain; M Syaifuddin, Tabita Tappi, Imbriani Kabul, Bahrudin Zuhri, Widodo, I Nyoman S, Tari Yusdianingsih, Agus Mulyanto.
Untuk memoriam of Science 2 SMA Negeri 1 PBun.
Oleh: Arsyil Hendra Saputra
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment