Tuesday, October 6, 2009

Solusi Menyelesaikan Rubik Dengan Rumus (Bagian 3)

Solusi Rubik dengan Rumus

Sambungan dari Solusi Menyelesaikan Rubik Dengan Rumus (Bagian 2) dan Bagian 1. Bagi yang belum membaca silakan baca dulu. Kaena keterangan dari beberapa istilah yang ada di posting ketiga ini ada di posting sebelumnya.

Setelah berhasil menyelesaikan satu sisi. Dan sel tengah (nomor 5) dari tiap sisi sama dengan ketiga sel di atasnya (nomor 1,4,7). Selanjutnya adalah menyamakan warna sel yang kanan kiri dari sel tengah itu (nomor 2 dan 8). Lihat dua rumus berikut dan pelajari baik-baik cara menggunakan rumus tersebut.

Rumus Sejajar : Ri2, Ui, Bi2, Li, D2, L, Bi2, U.
Rumus Berseberangan : Ri, Bi, Li, D2, L, Bi2, Ri, Bi.

Ingat!
R = Right (Kanan)
L = Left (Kiri)
U = Up (Atas)
D = Down (Bawah)
F = Front (Depan)
B = Back (Belakang)
i = Inverter (Berlawanan arah jarum jam)
Ohya, angka 2 rumus di atas maksudnya adalah memutar sebanyak dua kali. Contoh D2 = Down dua kali. Jadi D2=Di2.

Cara menggunakan rumus tersebut

Pertama letakkan sisi yang telah sama warnanya, dalam hal ini biru, pada sisi Left. Perhatikan bahwa sisi F, U, B, D, yang sebelumnya keempat sel yang telah seragam warnanya adalah nomor 1, 4, 5, 7, sekarang menjadi sel nomor 1, 2, 3, 5. Kedua rumus di atas digunakan untuk mengubah sel nomor 4 dan 6 dari tiap sisi F, U, B, D. Alias ada 4 kubus kecil yang hendak kita seragamkan warnanya. Syukur2 kalau dari keempat kubus tersebut sudah ada yang warnanya sudah cocok.

Kemudian perhatikan bahwa kubus dari sel nomor 1 dan 3 dari sisi F, U, B, D (berarti sebanyak 4 kubus) memiliki 3 wana yaitu biru dan 2 warna berbeda lain, sebut saja kubus-kubus ini dengan Dora. Cari sebuah kubus yang letaknya di tengah pinggir dari sisi Right (nomor 2, 4, 6, dan 8). Yang memiliki dua warna yang sama dengan salah satu kubus dari Dora, sebut saja kubus ini dengan Emon.

Jadikan sisi yang ada Dora, yang memiliki dua warna yang sama tadi dengan Emon, menjadi sisi Front dimana Dora tersebut posisinya adalah sebagai sel nomor 3. Kemudian putar sisi Right sedemikian hingga Emon berada sebagai sel nomor 6 jika dilihat dari sisi Right.

Lakukan rumus tadi pada saat rubik posisi ini. Gunakan rumus sejajar jika kedua warna Dora dan Emon yang sama tadi apabila ditarik garis lurus maka sejajar. Jika tidak maka gunakan rumus berseberangan.

Sampai disini bisa tak?? Bahasaku muter-muter yach? Aku aja yang bikin tutorial juga bingung. Enaknya belajar rubik sih emang sebaiknya langsung praktek! Kalau dibiki tutorial yach jadinya panjang banget kayak gini. Inipun belum selesai. Tunggu selanjutnya! Pokonya kuasai teknik pada posting 2 dan 3 dulu..

Bersambung ke Solusi Menyelesaikan Rubik Dengan Rumus (Bagian 4)

No comments:

Post a Comment